Label

Jumat, 30 Maret 2012

GOOGLE AKAN BUKA TOKO TABLET ONLINE SENDIRI


Google Inc berencana untuk membuka sebuah toko online untuk menjual tablet PC langsung kepada konsumen. Demikian laporan di The Wall Street Journal pada Kamis.
Toko online akan menawarkan tablet yang dibuat oleh Samsung Electronics Co dan Asustek Computer Inc berbasis perangkat lunak Android, menurut laporan, yang mengutip sumber anonim. Google menolak memberikan komentar.
Google secara singkat sukses menjual smartphone Android yang didesain khusus - Nexus One - langsung ke konsumen pada tahun 2010. Namun toko itu ditutup setelah beroperasi selama empat bulan, dengan alasan tidak sesuai harapan.
Google sekarang bergantung pada mitra ritel dan operator untuk menjual smartphone Android yang dibuat oleh berbagai produsen handset. Android telah menjadi nomor satu dalam sistem operasi untuk smartphone, menyusul iPhone buatan Apple Inc. Namun Apple masih mendominasi pasar untuk layar sentuh komputer tablet dengan iPad sebagai andalannya.
Google berancang-ancang untuk melakukan co-branding dengan beberapa merek tablet untuk dijual di toko mereka. Dengan begitu, mereka akan bisa menyajikan harga yang kompetitif, paling tidak dibanding  Kindle Fire yang saat ini dipasarkan hanya seharga USD 199 saja.



Sumber : @ tempo.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar